2 Warung di Palangka Raya Ludes Terbakar, 1 Orang Luka-luka
PALANGKA RAYA, iNews.id – Kebakaran hebat menghanguskan dua bangunan warung di Jalan Giobos, Kecamatan Jekan Raya, Palangka Raya, Sabtu (11/11/2023). Selain kerugian materiel, peristiwa itu pun menyebabkan seorang ibu rumah tangga (IRT) mengalami luka bakar.
Korban harus dievakuasi ke IGD Rumah Sakit untuk mendapat penangangan medis. Belum diketahui penyebab pasti kebakaran, namun api diduga pertama kali muncul dari bagian tengah warung sayur yang terdapat bahan bakar minyak.
Pada saat api membesar, sejumlah warga panik dan berhamburan keluar rumah karena lokasi kebakaran berada di tengah permukiman.
Banyaknya bahan yang mudah terbakar serta bangunan yang terbuat dari bahan kayu membuat api sulit dikendalikan. Nyaris saja menghanguskan sebuah showroom sepeda motor yang berada di samping warung yang terbakar.
Tim pemadam kebakaran yang tiba di lokasi berupaya melakukan pemadaman dengan mengerahkan puluhan mobil damkar dibantu relawan BPK dan warga sekitar. Kurang dari satu jam kobaran api akhirnya berhasil dipadamkan.
“Kontruksi bangunan yang terbakar berbahan kayu. Juga BBM di salah satu warung sehingga api dengan cepat membesar,” kata petugas Damkar Kota Palangka Raya, Sucipto.
Akibat peristiwa ini pemilik warung mengalami kerugian yang ditaksir hingga mencapai puluhan juta rupiah. Penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan kepolisian.
Editor : Asep Supiandi
Follow Berita iNewsKalteng di Google News
Bagikan Artikel: